“I Want It That Way” dari Backstreet Boyz masuk “1 miliar klub” di Youtube

Jakarta (ANTARA) – Setelah lebih dari 20 tahun, lagu “I Want It That Way” dari Backstreet Boyz mencetak satu miliar views di YouTube hingga hari ini, masuk ke dalam “1 miliar klub” bersama Guns N’ Roses “November Rain” (1,76 miliar), Nirvana “Smells Like Teen Spirit” (1,38 miliar), 4 Non Blondes’ “What’s Up” (1,19 miliar views), hingga The Cranberries’ “Zombie” (1,16 miliar views).

Mengutip Variety, Kamis, video musik “I Want It That Way” diambil di Bandara International Los Angeles dan resmi dirilis pada tahun 1999. Menurut YouTube, pada tahun 2021, video musik tersebut pun memiliki rata-rata lebih dari 400 ribu tampilan setiap harinya.

The Backstreet Boyz yang terdiri dari Nick Carter, Howie Dorough, AJ McLean, Brian Littrell dan Kevin Richardson diketahui terus membawakan “I Want It That Way” selama bertahun-tahun sejak menduduki puncak tangga lagu pada tahun 1999.

Mereka bahkan juga membawakan lagu tersebut saat iHeart Fox untuk acara bantuan COVID-19 di Amerika tahun lalu.

Selain meraih miliaran kali tampilan di YouTube, “I Want It That Way” juga dinominasikan untuk tiga Grammy dan berada di No.240 pada pembaruan tahun 2021 dari “500 Lagu Terbaik Sepanjang Masa” Rolling Stone.

Video musik dari “I Want It That Way” disutradarai oleh Wayne Isham dan lagu tersebut pun diketahui ditulis oleh Swedia Andreas Carlsson dan Max Martin. Diproduseri oleh Martin dan Kristian Lundin, “I Want It That Way” pun telah diliput secara luas dan diparodukan oleh banyak orang sejak rilis lebih dari 20 tahun lalu. (*)

 



Sumber Berita : saptanawa.com


Posted

in

by

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *